RI-Thailand Uji Coba Pembayaran Pakai QR Code

Jakarta, CNN Indonesia --

Bank Indonesia (BI) dan Bank of Thailand (BOT) mulai uji coba aplikasi sistem pembayaran lintas negara menggunakan QR Code.

Melalui siaran pers di situs resminya, BI menjelaskan bahwa mereka meresmikan proyek ini pada Selasa (17/8). Setelah itu, aplikasi ini diharapkan dapat dirilis secara komersial pada kuartal pertama 2022.

BI menjelaskan bahwa pembayaran QR lintas batas negara antara Indonesia dan Thailand ini nantinya diharapkan dapat mempermudah konsumen dan pedagang di kedua negara untuk melakukan transaksi.


Pelaku transaksi nantinya bisa melakukan pembayaran dengan memindai QR code di merchant yang ada di Indonesia atau Thailand.

"Inisiatif ini merupakan milestone dari blueprint Sistem Pembayaran Indonesia 2025, khususnya di pembayaran ritel. Ini menghubungkan pembayaran lintas batas melalui interkoneksi QR code nasional kedua negara," kata Deputi Gubernur BI, Sugeng, dalam keterangan tertulis itu.

Dengan layanan ini, pengguna dari Indonesia dapat lebih mudah melakukan transaksi jika sedang berada di Thailand. Pengguna dari Indonesia dapat menggunakan aplikasi pembayaran melalui gawai untuk memindai QR Code yang tersedia di seluruh merchant di Thailand.

Demikian pula dengan pengguna dari Thailand yang dapat menggunakan aplikasi pembayaran QR Code di seluruh merchant di seluruh Indonesia. Layanan ini juga tersedia untuk transaksi e-commerce antara Indonesia-Thailand dan sebaliknya.

BI berharap layanan ini bisa diperluas untuk memungkinkan pengguna di kedua negara melakukan transfer dana secara langsung dengan mudah melalui gawai.

"Salah satu aspek yang menarik dari proyek ini adalah penggunaan kuotasi langsung dari nilai tukar mata uang lokal yang disediakan oleh bank-bank dalam negeri di bawah Local Currency Settlement (LCS) untuk meningkatkan efisiensi transaksi, sehingga menurunkan biaya transaksi," ujar Sugeng.

Sebelumnya, BI juga sudah mengkaji penggunaan sistem pembayaran QR Code lintas batas di beberapa negara tetangga, seperti Singapura, Malaysia, dan Thailand.

Pembayaran lintas batas negara ini diharapkan memudahkan wisatawan mancanegara dalam melakukan transaksi.

(mel/has)

Related Posts

0 Response to "RI-Thailand Uji Coba Pembayaran Pakai QR Code"

Post a Comment