Dua Maling Motor Dikeroyok Massa Satu Pelaku Terkapar di Jalanan Rekannya Digebukin di Kebun

WARTAKOTALIVE.COM, CIKARANG UTARA --- Dua orang maling sepeda motor ditangkap warga saat beraksi di Kampung Tanah Baru, RT 09/04, Desa Harjamekar, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Rabu (6/10/2021) pagi.

Aksi pelaku berinisial B dan O yang terpergok warga itu dihadiahi bertubi-tubi bogem mentah hingga mereka nyaris tewas dihajar massa.

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 07.30 WIB itu sempat direkam oleh warga dan menjadi viral di jagad media sosial.

Dalam video tersebut tampak pelaku mengenakan kemeja panel berwarna bermotif kotak-kotak telah terkapar di jalan. 

• Pencurian Motor di Pondok Ungu Permai Bekasi Utara Sering Terjadi, Aksinya Cepat Bikin Resah Warga

• Pentingnya Kendaraan Dipasang Alat GPS, Mudahkan Polisi Ungkap Pencurian 25 Motor di Kota Bekasi

Sedangkan pelaku lainya berhasil ditangkap warga setelah mencoba berlari ke arah kebun.

Pria tersebut kemudian juga babak belur dihajar oleh warga setempat. 

Bahkan, salah satu pelaku sudah meminta mohon ampun sambil mengucapkan takbir agar warga menghentikan aksi main hakim sendiri.

Keduanya kemudian dibawa warga dan diserahkan kepada petugas kepolisian untuk selanjutnya diproses secara hukum yang berlaku.

 
BERITA VIDEO : POLRES METRO BEKASI KOTA UNGKAP KASUS PENCURIAN 25 UNIT MOTOR

[embedded content]

Berdasarkan keterangan warga melihat kejadian itu, sebelum dikeroyok oleh warga, kedua pelaku yang terlihat masih muda tersebut nekat mencuri sepeda motor warga di sebuah rumah kontrakan yang berada di Kampung Tanah Baru.

Related Posts

0 Response to "Dua Maling Motor Dikeroyok Massa Satu Pelaku Terkapar di Jalanan Rekannya Digebukin di Kebun"

Post a Comment