Terungkap Sosok Berkumis Selamatkan Putra Vanessa Angel yang Ikut Terpental dari Mobil

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Terungkap sudah sosok berkumis yang pertama kali menyelamatkan putra Vanessa Angel.

Diketahui dalam peristiwa tragis tersebut putra Vanessa Angel ikut terpental keluar mobil.

Beruntung Gala Sky tak mengalami benturan yang serius dan langsung diselamatkan pria berkumis.

Peristiwa ini pun terekam dalam sebuah video yang beredar detik-detik anak Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Gala Sky diselamatkan sesosok pria.

Sesaat setelah kecelakaan maut di Tol Jombang Km 672, Kamis (4/11/2021) lalu.

Baca juga: Ayah Vanessa Angel Ungkap Wasiat Putrinya, Singgung Soal Rumah Baru

Pantauan TribunJakarta video tersebut diunggah akun YouTube Amatir TV.

Sebelum digendong oleh Tubagus Joddy, sopir Vanessa Angel, rupanya Gala Sky diselamatkan oleh seorang sopir kendaraan lain yang berada di jalur berbeda.

Sopir berkumis itu menggendong sambil memeluk Gala Sky, membawanya ke arah mobil Pajero putih yang hancur.

Terlihat wajah Gala Sky mengalami luka dan berdarah.

Bayi berusia 15 bulan itu diam saja berada digendongan pria tersebut.

Baca juga: Sosok Bapak Ansori yang Gendong Anak Vanessa Angel Seusai Kecelakaan Terjadi

Related Posts

0 Response to "Terungkap Sosok Berkumis Selamatkan Putra Vanessa Angel yang Ikut Terpental dari Mobil"

Post a Comment